Begini Resep & Cara Membuat Topokki Kenyal, Gampang! | Telkomsel

Begini Resep & Cara Membuat Topokki Kenyal, Gampang!

Article

Apakah kamu sering penasaran dengan kuliner Korea yang sering ditampilkan di dalam K-Drama? Meski sudah banyak yang menjualnya namun tidak salahnya membuat topokki sendiri lho.

 

Tentunya Telkomsel akan bantu kamu dengan memberikan resep topokki dan tips membuatnya agar kenyal. Yuk simak poin-poin yang akan Telkomsel spill untuk kamu bikin topokki sendiri!

 

  1. Resep Topokki Sederhana

  2. Tips Agar Topokki Empuk Kenyal

  3. Resep Saus Gochujang untuk Topokki

 

Makan topokki buatan sendiri enaknya sambil nonton drama Korea terbaru dong ya.  Tentunya kamu bisa nonton berbagai judul K-Drama di MAXstream, Netflix, Disney+ Hotstar, Vidio, Prime Video, Viu dan lainnya. 

 

Jangan lupa untuk aktivasi Paket OMG! Nonton agar nggak boncos kuota. Yup! Paket OMG! Nonton memiliki kuota khusus untuk nonton di platform streaming. Dijamin puas menikmati kuota nonton terlengkap mulai dari 20GB deh!

 

Buruan deh aktivasi melalui MyTelkomsel lalu simak cara membuat topokki yang akan dijelaskan di artikel ini. Yuk bikin topokki dengan mudah dan dijamin anti gagal!

 

Baca Juga: 4 Resep Risol Mayo untuk Jualan, Bikin Nagih!

 

Resep Topokki Sederhana

Membuat topokki sendiri itu nggak repot kok! Apalagi bahan-bahannya mudah didapatkan. Nah, kamu bisa simak resep topokki sederhana tanpa saus gochujang dari Telkomsel ini :

 

Bahan Topokki:

  • 150 gram tepung beras 
  • 50 gram tepung tapioka
  • 1/2 sdt garam
  • 100 ml Air panas
  • Minyak goreng secukupnya

 

Bahan Saus Tanpa Gochujang: 

  • 100 ml saus tomat
  • 3 sdm saus sambal 
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm gula pasir 
  • 1/2 sdt garam
  • 1 buah bombay, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 buah cabai rawit, iris tipis (opsional)
  • Bubuk cabai merah sesuai selera
  • Minyak goreng untuk menumis

 

Cara Membuat Topokki:

  1. Campurkan tepung beras, tepung tapioka, dan garam dalam wadah.
  2. Tuangkan air panas sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga adonan kalis dan tidak lengket.
  3. Bentuk adonan menjadi silinder panjang dengan diameter sekitar 2 cm.
  4. Rebus adonan topokki dalam air mendidih hingga mengapung, sekitar 5-7 menit.
  5. Tiriskan topokki dan siram dengan air dingin untuk menghentikan proses pemasakan.
  6. Lumuri topokki dengan sedikit minyak goreng agar tidak lengket.

 

Cara Membuat Saus Topokki:

  1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
  2. Masukkan saus tomat, saus sambal, saus tiram, gula pasir, garam, dan bubuk cabai merah.
  3. Aduk rata dan masak hingga saus mengental.
  4. Masak selama 2-3 menit agar bumbu meresap.
  5. Sajikan saus topokki dengan topokki rebus, taburan cabai rawit (opsional), dan keju mozzarella (opsional).

 

Tips Agar Topokki Empuk Kenyal

Cara membuat topokki sebenarnya mudah namun tidak menutup kemungkinan hasilnya kurang kenyal. Telkomsel akan berikan kamu tips agar topokki lebih kenyal dan empuk. Berikut beberapa caranya:

 

  1. Perbandingan Tepung Tepat 

    Gunakan perbandingan tepung yang tepat, idealnya  3:1 (tepung beras : tepung tapioka). Tepung tapioka berfungsi membuat tekstur kenyal, namun terlalu banyak bisa membuat topokki alot.

     

  2. Air Panas Bertahap

    Saat menuangkan air panas ke dalam adonan, jangan sekali tuang. Tuangkan sedikit demi sedikit sambil diaduk. Ini membantu proses pengadonan dan mencegah adonan menjadi lembek atau terlalu keras.

     

  3. Jangan Merebus Terlalu Lama

    Rebus adonan topokki hanya sampai mengapung, sekitar 5-7 menit. Merebus terlalu lama bisa membuat topokki lembek dan kehilangan kekenyalannya.

     

  4. Siram Air Dingin 

    Setelah diangkat dari rebusan, segera siram topokki dengan air dingin. Ini akan menghentikan proses pemasakan dan membantu mempertahankan tekstur kenyal.

     

Baca Juga: Resep Chili Oil, Bikin Nagih & Gampang Bikin Sendiri!

Resep Saus Gochujang untuk Topokki

Jika kamu ingin mendapatkan rasa topokki yang lebih otentik maka sebaiknya menggunakan gochujang untuk membuat sausnya. Kamu bisa membeli gochujang yang ada di pasaran lalu menambahkannya ke dalam saus buatanmu.

 

Berikut resep saus topokki menggunakan gochujang:

 

Bahan saus:

  • 3 sdm Gochujang
  • 1 sdm Gochugaru (bubuk cabe Korea) 
  • 1 sdm Gula pasir 
  • 1 sdm Kecap asin 
  • 1 sdm Saus tiram 
  • 1 sdm minyak wijen (opsional)
  • 100 ml Air putih
  • 1 buah bombay, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • Cabai rawit sesuai selera, iris tipis (opsional)

 

Cara Membuat:

  1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
  2. Masukkan gochujang, gochugaru, gula pasir, kecap asin, saus tiram, dan air.
  3. Aduk rata dan masak hingga saus mengental.
  4. Masukkan topokki dan aduk rata hingga rata dengan saus.
  5. Masak selama 2-3 menit agar topokki meresap bumbu.

 

Baca Juga: 6 Resep Corndog yang Enak Banget, Wajib Dicoba!

 

Nah, sekarang kamu sudah tau cara membuat topokki kan! Jadi nggak perlu khawatir mengenai kehalalannya. Jika kamu membuatnya sendiri maka lebih terjamin halal.

 

Kamu masih bisa mengulik dan mengkreasikan resep topokki dengan menonton berbagai tutorialnya di YouTube. Tentunya kamu butuh Ekstra Kuota agar lebih hemat untuk YouTube-an.

 

Kamu bisa menikmati internetan sepuasnya dengan mengakses aplikasi favorit menggunakan Ekstra Kuota mulai dari Rp12.000 aja lho! Jadi nggak rugi deh jika kamu masih punya sisa masa aktif paket data bulanan. Yuk aktivasi di MyTelkomsel!

 

 

Ekstra Kuota

scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim